PISAU BOWIE PERTAMA

Seperti apa sebenarnya pisau Bowie ?? bila kita bertanya pada orang-orang di daerah pertarungan James Bowie tahun 1827, tentu bukan hal yang sulit, pasti mereka akan katakan lihat saja seperti Punyanya Bowie.
Hanya sayangnya tahun 1827, jangankan foto, untuk gambar saja sepertinya  Bowie lupa atau merasa tidak penting untuk menggambarkan seperti apa bentuk pisaunya yang akhirnya menjadi legenda. tetapi dengan menelusuri beberapa cerita setelah itu mudah-mudahan kita bisa memperoleh gambaran lebih mendekati tentang seperti apa pisau Bowie pertama atau bahkan yang digunakan dalam pertarungan Vidalia.
Beberapa literatur mengatakan segera setelah pertarungan tersebut,  James Bowie mengirimkan sebuah pisau kepada Edwin Forrest (1806-1872) seorang selebriti saat itu. Sudah menjadi hal yang umum saat itu untuk selalu membawa senjata dimanapun dan kapanpun, termasuk seorang selebritis seperti Forrest. Dalam suratnya yang disertakan beserta pisau itu, James mengatakan bahwa pisau yang Ia kirimkan adalah pisau yang semua surat kabar saat itu mengangkatnya dalam tulisan-tulisan tentang pertarungannya. Selanjutnya Pisau itu disimpan oleh Forrest dalam lemari  pajangan di mansion mewahnya di Philadepia.
Lemari ini akhirnya tetap terkunci sampai kematian Forrest, sampai akhirnya akhir tahun 60-an William R. Williamson, seorang kolektor Pisau Bowie melakukan penelitian tentang keberadaan Lemari itu dan berkesimpulan bahwa lemari tersebut hancur bersama kebakaran yang manghanguskan Mansion Forrest tahun 1873.
Ternyata pada tahun 1988 lemari tersebut ditemukan, dimiliki oleh keturunan Forrest dan berminat untuk menjualnya, bersaing dengan museum yang juga berkeinginan untuk menyimpannya Williamson berhasil memperoleh Pisau tersebut, lemari dan beberapa senjata lain yang dimiliki oleh Forrest.


Ternyata Pisau tersebut sangat sederhana, lebih menyerupai pisau Scalper Indian, pisau yang banyak digunakan oleh orang Indian Amerika untuk bertarung dan menguliti kepala musuh-musuhnya. Dengan ukuran lebih panjang dan besar. handlenya diperkuat dengan tiga rivet yang ditutup dengan pengunci perak sekalipun pisau tersebut mempunyai sarung yang dihias dengan penutup perak tetapi sekilas pisau tersebut tidak terlalu terlihat seperti pisau buatan seorang proffesional.

Tapi apapun dan bagaimanapun itu, terutama karena baru ditemukan dan dapat ditelusuri, sepertinya model pisau ini belum dapat diterima oleh kalangan pecinta pisau, model Bowie yang ada di benak para pecinta pisau masih identik dengan pisau yang digunakan oleh Rambo pada film First Blood yang lebih dulu tenar (1982). tapi apapun itu, Kemunculan pisau Bowie semakin menambah khasanah(mistery) dari pisau itu sendiri

1 comment:

  1. Kalo baca kisah Jim Bowo pisau pertamanya dibuat dengan bahan meteorite

    ReplyDelete